UN SMA, 99 Persen Bocoran Cocok

30.3.10


Pengusutan terhadap beredarnya kunci jawaban ilegal ujian nasional tingkat SMA di Kota Blitar, Jawa Timur, oleh aparat polresta mulai membuahkan hasil. Ternyata, 99 persen kunci jawaban itu cocok dengan hasil pengerjaan soal. Akurasi bocoran kunci jawaban itu diketahui setelah aparat kepolisian membandingkannya dengan hasil pengerjaan soal UN oleh para guru.

"Dari hasil perbandingan tersebut, diketahui bocoran jawaban melalui pesan singkat atau SMS yang beredar, sekitar 99 persen cocok atau sesuai dengan jawaban yang benar menurut pengerjaan para guru yang dikoordinasi pihak dinas pendidikan daerah (dikda)," kata Kasat Reskrim Polresta Blitar Ajun Komisaris Purdiyanto, Minggu (28/3/2010).

Purdiyanto menambahkan, pencocokan memang tidak mungkin dilakukan dengan kunci jawaban UN yang asli. Sebab, kunci jawaban yang asli tidak bisa diminta sembarangan, tetapi harus seizin dinas pendidikan provinsi.

"Oleh karena itu, kami coba membandingkan dengan hasil pengerjaan yang benar oleh para guru," katanya.

Dari hasil pemeriksaan terhadap tiga siswa dari sebuah SMA swasta di Kota Blitar yang diperiksa terkait kasus itu, pekan lalu, diketahui bahwa kunci jawaban ilegal ternyata berasal dari Surabaya.

Tiga siswa Kota Blitar yang diperiksa itu adalah Ek (17), Nw (17), dan Os (17). Terungkap bahwa SMS jawaban pertama kali diperoleh Ek. Sedangkan Ek mengaku mendapat kiriman SMS itu dari seorang pelajar SMA di Surabaya.

Perolehan kiriman SMS kunci jawaban itu juga unik karena terjadi tidak sengaja. Ek mengaku mendapatkan SMS kunci jawaban sebagai hasil barter (tukar-menukar) dengan chip game online level tertentu yang nilainya Rp 1,5 juta.

"Pengirim SMS kunci jawaban itu adalah sesama penggemar game online dari Surabaya," kata Purdiyanto.

Setelah memeriksa Ek, Nw, dan Os pada Rabu pekan lalu, polisi selanjutnya memburu si pengirim SMS di Surabaya. Perburuan dilakukan melalui pelacakan nomor ponsel yang masuk ke dalam ponsel milik Ek. Hasilnya ditemukanlah Eo, pelajar salah satu SMA swasta di Surabaya.

"Dia sudah kami mintai keterangan di Surabaya pada Jumat (26/3/2010) lalu serta mengakui kalau dia yang mengirimkan kunci jawaban UN tersebut kepada Ek di Blitar," ucap Kasat Reskrim.

Namun, tatkala dikejar dari mana sumber kunci jawaban yang dikirimkannya itu, Eo mengaku bahwa dirinya juga mendapatkannya dari orang lain, melalui SMS pula.

Menurut pengakuan Eo, dirinya juga tak mengenal identitas orang lain tersebut. Akibatnya, polisi kesulitan melacak langsung sumber asalnya.

"Tapi, kami sedang berupaya, bekerja sama dengan pihak operator seluler meminta rekaman SMS yang keluar masuk dari ponsel Eo," katanya.

Menurut Purdiyanto, tampaknya ada upaya Eo untuk memutuskan rantai kebocoran itu pada dirinya. Namun, pihaknya tidak akan menyerah dan akan terus memburu siapa sumber awalnya.

Jika terungkap nanti, pembocor bisa dijerat Pasal 322 KUHP tentang membocorkan rahasia dengan ancaman hukuman penjara maksimal dua tahun.

"Kami akan terus dalami sampai bisa mengungkap siapa sumbernya," ujarnya.

Beredarnya bocoran kunci jawaban UN ilegal di Kota Blitar mulai terdengar polisi pada 22 Maret lalu atau hari pertama UN SMA. Setelah melakukan pelacakan, pada 24 Maret polisi akhirnya memeriksa Ek, warga Perum BTN Wisma Indah, Kelurahan Kepanjen Lor, Kecamatan Kepanjen Kidul.

Ek ternyata sudah menyebarkan SMS bocoran jawaban itu kepada teman perempuannya, Nw, warga Kelurahan/Kecamatan Sanan Wetan, serta kepada Os.

Sementara itu, saat dimintai tanggapannya tentang temuan polisi tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Daerah Kota Blitar Pratignyo mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan kepolisian dan sekolah dari para siswa yang tersangkut.

"Apakah memang benar yang didapatkannya itu kunci jawaban UN atau palsu, biar polisi menyelidikinya sampai tuntas dulu," ungkap Pratignyo.
(sumber: kompas.com)

DESAKU YANG KUCINTA

29.3.10


Desa Wado adalah salah satu desa yang terkena dampak Bendungan Jatigede atau saat ini telah berganti nama Bendungan "PRABU GAJAH AGUNG". namun tidak semua Dusun yang terkena dampak bendungan Jatigede hanya Dusun Buahngariung dan Panyingkiran saja. Desa wado merupakan salah satu Ibu kota di Kecamatan Wado itu sendiri, pusat pasar tradisional terlengkap di Desa Wado ini meskipun di setiap kecamatan ada tetapi yang lebih unggul di banding Pasar Modern lainnya hanya di Desa Wado, begitu juga PAD desa Wado adalah dari Pasar Modern yang paling besar. Desa Wado yang terletak di Timurnya Sumedang sangat indah bila kita tengok, 28 km dari pusat kota Sumedang menuju desa ini sangat begitu indah, karena sepanjang perjalanan kita bisa melihat pemandangan Gunung tampomas yang gagah berdiri dan pemandangan Bendungan Jatigede yang sedang dibangun serta pemandangan sungai Cimanuk



PERSIB BANDUNG

SEJARAH

Sebelum bernama Persib, di Kota Bandung berdiri Bandoeng Inlandsche Voetbal Bond (BIVB) pada sekitar tahun 1923. BIVB ini merupakan salah satu organisasi perjuangan kaum nasionalis pada masa itu. Tercatat sebagai Ketua Umum BIVB adalah Mr. Syamsudin yang kemudian diteruskan oleh putra pejuang wanita Dewi Sartika, yakni R. Atot.

Atot ini pulalah yang tercatat sebagai Komisaris daerah Jawa Barat yang pertama. BIVB memanfaatkan lapangan Tegallega di depan tribun pacuan kuda. Tim BIVB ini beberapa kali mengadakan pertandingan diluar kota seperti Yogyakarta dan Jatinegara Jakarta.

Pada tanggal 19 April 1930, BIVB bersama dengan VIJ Jakarta, SIVB (Persebaya), MIVB (sekarang PPSM Magelang), MVB (PSM Madiun), VVB (Persis Solo), PSM (PSIM Yogyakarta) turut membidani kelahiran PSSI dalam pertemuan yang diadakan di Societeit Hadiprojo Yogyakarta. BIVB dalam pertemuan tersebut diwakili oleh Mr. Syamsuddin. Setahun kemudian kompetisi tahunan antar kota/perserikatan diselenggarakan. BIVB berhasil masuk final kompetisi perserikatan pada tahun 1933 meski kalah dari VIJ Jakarta.

BIVB kemudian menghilang dan muncul dua perkumpulan lain yang juga diwarnai nasionalisme Indonesia yakni Persatuan Sepak bola Indonesia Bandung (PSIB) dan National Voetball Bond (NVB). Pada tanggal 14 Maret 1933, kedua perkumpulan itu sepakat melakukan fusi dan lahirlah perkumpulan yang bernama Persib yang kemudian memilih Anwar St. Pamoentjak sebagai Ketua Umum. Klub- klub yang bergabung kedalam Persib adalah SIAP, Soenda, Singgalang, Diana, Matahari, OVU, RAN, HBOM, JOP, MALTA, dan Merapi.

Persib kembali masuk final kompetisi perserikatan pada tahun 1934, dan kembali kalah dari VIJ Jakarta. Dua tahun kemudian Persib kembali masuk final dan menderita kekalahan dari Persis Solo. Baru pada tahun 1937, Persib berhasil menjadi juara kompetisi setelah di final membalas kekalahan atas Persis.

Di Bandung pada masa itu juga sudah berdiri perkumpulan sepak bola yang dimotori oleh orang- orang Belanda yakni Voetbal Bond Bandung & Omstreken (VBBO). Perkumpulan ini kerap memandang rendah Persib. Seolah- olah Persib merupakan perkumpulan "kelas dua". VBBO sering mengejek Persib. Maklumlah pertandingan- pertandingan yang dilangsungkan oleh Persib dilakukan di pinggiran Bandung—ketika itu—seperti Tegallega dan Ciroyom. Masyarakat pun ketika itu lebih suka menyaksikan pertandingan yang digelar VBBO. Lokasi pertandingan memang didalam Kota Bandung dan tentu dianggap lebih bergengsi, yaitu dua lapangan di pusat kota, UNI dan SIDOLIG.

Persib memenangkan "perang dingin" dan menjadi perkumpulan sepak bola satu-satunya bagi masyarakat Bandung dan sekitarnya. Klub-klub yang tadinya bernaung dibawah VBBO seperti UNI dan SIDOLIG pun bergabung dengan Persib. Bahkan VBBO (sempat berganti menjadi PSBS sebagai suatu strategi) kemudian menyerahkan pula lapangan yang biasa mereka pergunakan untuk bertanding yakni Lapangan UNI, Lapangan SIDOLIG (kini Stadion Persib), dan Lapangan SPARTA (kini Stadion Siliwangi). Situasi ini tentu saja mengukuhkan eksistensi Persib di Bandung.

Ketika Indonesia jatuh ke tangan Jepang. Kegiatan persepak bolaan yang dinaungi organisasi lam dihentikan dan organisasinya dibredel. Hal ini tidak hanya terjadi di Bandung melainkan juga di seluruh tanah air. Dengan sendirinya Persib mengalami masa vakum. Apalagi Pemerintah Kolonial Jepang pun mendirikan perkumpulan baru yang menaungi kegiatan olahraga ketika itu yakni Rengo Tai Iku Kai.

Tapi sebagai organisasi bernapaskan perjuangan, Persib tidak takluk begitu saja pada keinginan Jepang. Memang nama Persib secara resmi berganti dengan nama yang berbahasa Jepang tadi. Tapi semangat juang, tujuan dan misi Persib sebagai sarana perjuangan tidak berubah sedikitpun.

Pada masa Revolusi Fisik, setelah Indonesia merdeka, Persib kembali menunjukkan eksistensinya. Situasi dan kondisi saat itu memaksa Persib untuk tidak hanya eksis di Bandung. Melainkan tersebar di berbagai kota, sehingga ada Persib di Tasikmalaya, Persib di Sumedang, dan Persib di Yogyakarta. Pada masa itu prajurit-prajurit Siliwangi hijrah ke ibukota perjuangan Yogyakarta.

Baru tahun 1948 Persib kembali berdiri di Bandung, kota kelahiran yang kemudian membesarkannya. Rongrongan Belanda kembali datang, VBBO diupayakan hidup lagi oleh Belanda (NICA) meski dengan nama yang berbahasa Indonesia Persib sebagai bagian dari kekuatan perjuangan nasional tentu saja dengan sekuat tenaga berusaha menggagalkan upaya tersebut. Pada masa pendudukan NICA tersebut, Persib didirikan kembali atas usaha antara lain, dokter Musa, Munadi, H. Alexa, Rd. Sugeng dengan Ketua Munadi.

Perjuangan Persib rupanya berhasil, sehingga di Bandung hanya ada satu perkumpulan sepak bola yakni Persib yang dilandasi semangat nasionalisme. Untuk kepentingan pengelolaan organisasi, decade 1950-an ini pun mencatat kejadian penting. Pada periode 1953-1957 itulah Persib mengakhiri masa pindah-pindah sekretariat. Walikota Bandung saat itu R. Enoch, membangun Sekretariat Persib di Cilentah. Sebelum akhirnya atas upaya R. Soendoro, Persib berhasil memiliki sekretariat Persib yang sampai sekarang berada di Jalan Gurame.

Pada masa itu, reputasi Persib sebagai salah satu jawara kompetisi perserikatan mulai dibangun. Selama kompetisi perserikatan, Persib tercatat pernah menjadi juara sebanyak empat kali yaitu pada tahun 1961, 1986, 1990, dan pada kompetisi terakhir pada tahun 1994. Selain itu Persib berhasil menjadi tim peringkat kedua pada tahun 1950, 1959, 1966, 1983, dan 1985.

Keperkasaan tim Persib yang dikomandoi Robby Darwis pada kompetisi perserikatan terakhir terus berlanjut dengan keberhasilan mereka merengkuh juara Liga Indonesia pertama pada tahun 1995. Persib yang saat itu tidak diperkuat pemain asing berhasil menembus dominasi tim tim eks galatama yang merajai babak penyisihan dan menempatkan tujuh tim di babak delapan besar. Persib akhirnya tampil menjadi juara setelah mengalahkan Petrokimia Putra melalui gol yang diciptakan oleh Sutiono Lamso pada menit ke-76. Persib juga pernah menjamu klub-klub dunia seperti AC Milan

Sayangnya setelah juara, prestasi Persib cenderung menurun. Puncaknya terjadi saat mereka hampir saja terdegradasi ke Divisi I pada tahun 2003. Beruntung, melalui drama babak playoff, tim berkostum biru-biru ini berhasil bertahan di Divisi Utama.

Sebagai tim yang dikenal baik, Persib juga dikenal sebagai klub yang sering menjadi penyumbang pemain ke tim nasional baik yunior maupun senior. Sederet nama seperti Risnandar Soendoro, Nandar Iskandar, Adeng Hudaya, Heri Kiswanto, Adjat Sudradjat, Yusuf Bachtiar, Dadang Kurnia, Robby Darwis, Budiman, Nuralim, Yaris Riyadi hingga generasi Erik Setiawan merupakan sebagian pemain timnas hasil binaan Persib.

STADION DAN MESS

Hingga saat ini, Persib masih menggunakan Stadion Siliwangi untuk memainkan laga kandangnya. Stadion ini lolos bersyarat sertifikasi BLI sehingga layak untuk digunakan di kompetisi Liga Super Indonesia. Kapasitas Stadion yang hanya 20.000 ini membuat seringnya terjadi pembludakan penonton, seperti ketika Persib menjamu Selangor FC dalam sebuah pertandingan persahabatan, juga ketika Persib menjamu Persema Malang di Divisi Utama tahun 2007.

Pada Indonesian Super League 2008/2009, Persib terpaksa harus meninggalkan Stadion Siliwangi setelah terjadi kerusuhan ketika menjamu Persija Jakarta pada pekan kedua. Ditambah situasi politik yang sedang memanas akibat berlangsungnya Pemilu 2009, Kepolisian Kota Bandung tidak lagi mengeluarkan surat ijin menyelenggarakan pertandingan di Stadion Siliwangi bagi Persib. Sebagai alternatif, dipilihlah Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, sebagai "home-base" hingga akhir musim kompetisi.

Berdasarkan permasalahan itulah Pemerintah Kota Bandung berencana membangun Sarana Olahraga baru, termasuk stadion, di kawasan Gedebage. Stadion itu sendiri, yang peletakan batu pertamanya dilakukan pada awal 2008, ini diproyeksikan untuk menjadi home-base Persib serta untuk menyelenggarakan SEA Games tahun 2011 nanti. Stadion ini juga direncanakan untuk digunakan pada Porprov Jawa Barat 2010. Saat ini, kontrak pembangunan stadion yang rencananya akan diberi nama West Java Stadium ini telah diperoleh PT Adhi Karya Tbk dengan nilai Rp495,945 miliar. Diperkirakan, pembangunan stadion ini akan memakan waktu 883 hari.

Untuk lapangan latihan, Persib menggunakan Stadion Persib di Jl. Ahmad Yani. Stadion yang dulunya dikenal dengan nama Stadion Sidolig ini direnovasi sejak tahun lalu. Kini di stadion tersebut terdapat lapangan latihan dengan rumput baru dan trek berlari serta di sampingnya terdapat mess untuk tempat tinggal para pemain dan staff Persib serta untuk kantor. Pada pertengahan bulan Juli diadakan rencana renovasi tahap kedua, yaitu merenovasi bagian depan stadion yang sekarang ini hanya merupakan ruko-ruko tempat menjual kaos persib dll. Rencana ini menimbulkan kerisauan bagi para pedagang di sekitar Stadion Persib karena mereka tidak akan mendapat penghasilan jika diwajibkan mengosongkan lahan bisnis mereka.

Sejak diresmikan, pernah bocor and ambruk akibat pipa air yang bocor. Belum lagi masalah rumput lapangan yang mengering karena terlamess persib sudah beberapa kali mendapatkan masalah. Atap ruang VIP di mess lu sering dipakai. Akhir-akhir ini atap mess juga bocor akibat musim hujan, sehingga menyebabkan licinnya lantai dan terganggunya aktivitas. Letak Stadion Persib yang berada di Jl. Ahmad Yani yang merupakan pusat keramaian juga membuat istirahat para pemain terganggu dan mudahnya para bobotoh untuk masuk ke dalam stadion.

PRESTASI
Salah satu catatan unik dari tim ini adalah ketika menjuarai kompetisi sepak bola Perserikatan yang untuk terakhir kalinya diadakan, yaitu pada tahun 1993/1994. Dalam pertandingan final, Persib yang ditulang-punggungi oleh pemain-pemain seperti Sutiono Lamso dan Robby Darwis mengalahkan PSM Makassar. Kompetisi sepak bola Galatama dan tim-tim Perserikatan di Indonesia kemudian dilebur menjadi Liga Indonesia (LI). Pada laga kompetisi LI pertama tahun 1994/1995, Persib kembali menorehkan catatan sebagai juara setelah dalam pertandingan final mengalahkan Petrokimia Putra Gresik dimana gol tunggal pada pertandingan tersebut dicetak oleh Sutiono.Persib juga merupakan satu-satunya klub Indonesia yang berhasil mencapai babak semi final Liga Champions Asia.
Nasional

LIGA
* Perserikatan

Juara (5): 1937, 1961, 1986, 1990, 1994
Runner-up (8) : 1933, 1934, 1936, 1950, 1959, 1960, 1982/1983, 1984/1985

* Liga Indonesia

Juara (1): 1994/1995

* Liga Super Indonesia

Peringkat 3 (1) : 2008-09

PIALA
* Piala Persija

Juara (1): 1991

* Piala Kang Dada

Juara (1): 2008

Internasional

* Liga Champions Asia

Perempat Final (1): 1995

Pelatih legendaris

* Indra Tohir
* Nandar Iskandar

Pemain legendaris

Sejak bermain di kompetisi Perserikatan, Divisi Utama hingga Liga Super, Persib Bandung terus memiliki pemain yang berprestasi baik di klub maupun di Tim nasional, para pemain tersebut berhasil mengangkat nama persib di kancah persepak bolaan nasional dan juga nama Tim nasional di kancah internasional.

Nama-nama pemain legendaris Persib Bandung

* Adjat Sudradjat
* Robby Darwis
* Sutiono Lamso
* Yusuf Bachtiar
* Yaris Riyadi
* Yadi Mulyadi
* Adeng Hudaya
* Sobur
* Yudi Guntara
* Dede Iskandar
* Djajang Nurjaman
* Muhammad Syahid

Penggemar

Persib Bandung memiliki penggemar fanatik yang menyebar di seantero provinsi Jawa Barat dan Banten, bahkan hampir diwilayah Indonesia. mengingat catatan historis sebagai tim kebanggaan dari ibukota provinsi Jawa Barat. Penggemar Persib menamakan diri sebagai Bobotoh. Pada era Liga Indonesia, Bobotoh kemudian mengorganisasikan diri dalam beberapa kelompok pecinta Persib seperti Viking, Bomber, Rebolan, Jurig Persib, Casper dan Persib-1337. Viking merupakan organisasi Bobotoh dengan jumlah anggota terbanyak dan tersebar di penjuru Jawa Barat dan Banten. Adapun Bomber sekarang sudah bergabung dan menjadi salah satu distik Viking dengan nama Viking The Bomberman.

UN dan Keberhasilan Pendidikan

23.3.10

Meski Mahkamah Agung (MA) melarang pemerintah melaksanakan Ujian Nasional (UN), mulai hari Senin murid-murid Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas menjalani UN. Sikap pemerintah untuk tetap jalan dengan UN sungguh merupakan sebuah preseden buruk akan penghormatan kita terhadap sistem hukum dan pembangunan demokrasi yang menempatkan hukum pada posisi tertinggi.

Padahal MA secara tegas menolak kasasi gugatan UN yang diajukan pemerintah. Dengan putusan ini, UN dinilai cacat hukum dan pemerintah dilarang menyelenggarakan UN. Batas waktu pelarangan UN ini berlaku sejak keputusan dikeluarkan pada tanggal 25 November 2009 dan sebagai konsekuensinya pemerintah ilegal melaksanakan UN 2010.

Pemerintah baru diperbolehkan melaksanakan UN setelah berhasil meningkatkan kualitas guru, meningkatkan sarana dan prasarana sekolah serta akses informasi yang lengkap merata di seluruh daerah. Pemerintah akan menghadapi persoalan berat apabila ada pihak yang menggugat kembali pemerintah karena dianggap melanggar sebuah keputusan hukum yang berkekuatan hukum tetap.

Kita memahami bahwa kita harus meningkatkan kualitas pendidikan bangsa ini untuk bisa menjadi pemenang di era globalisasi. Kita setuju bahwa untuk menjadi bangsa yang unggul dibutuhkan disiplin dan kerja keras. Namun semua itu harus dicapai melalui pembangunan kesadaran membangun manusia unggul, bukan dengan cara menakut-nakuti.

Pendidikan pada kita sekarang ini bukanlah sesuatu yang menyenangkan. Pendidikan lebih menjadi sebuah beban, baik beban dalam pembiayaannya maupun menjalani proses belajarnya.

Dengan adanya UN, beban itu bahkan bukan hanya dirasakan oleh anak didik, tetapi juga orangtua dan guru. Kita bisa bayangkan, kualitas manusia Indonesia seperti apa yang kita akan dapatkan, apabila itu dihasilkan melalui proses yang penuh dengan ketakutan.

Padahal manusia yang unggul tidak hanya diukur dari kompetensi yang berkaitan dengan pendidikannya, tetapi juga ditentukan oleh karakter dan koneksi atau jaringan yang bisa dibangunnya. Manusia yang unggul akan tercermin dari kreativitas dan inovasi yang bisa dihasilkan. Semua itu akan bisa didapatkan apabila ada kegembiraan dan keriangan dalam mengerjakannya.

Kita kini kehilangan yang yang namanya kreativitas dan inovasi itu. Semua itu disebabkan karena semua dibuat serba kaku. Ukuran yang digunakan hanya gagal dan berhasil. Akibatnya semua hanya berupaya untuk tidak dikatakan gagal. Dan pendidikan telah berubah menjadi momok yang menakutkan.

Lihatlah bagaimana anak-anak didik di Majene, Sulawesi Selatan bersiap menghadapi UN. Mereka melakukan dzikir sambil berurai air mata karena takut tidak lulus dalam menjalani UN esok hari.

Para pejabat pendidikan kita akan dengan mudah mengatakan, biar saja dibuat takut agar mereka giat belajar dalam mempersiapkan diri. Bahkan sering kita dengar ucapan pejabat yang mengatakan, ketakutan hanya milik mereka yang malas dan tidak mau belajar. Biarkan anak didik merasakan sulitnya meraih keberhasilan, karena dalam kehidupannya kelak semua tidak pernah akan ada yang mudah untuk bisa diraih.

Akan tetapi apakah kita sadar bahwa dengan tingkat belajar dan mengajar yang tidak standar tidaklah mungkin kita menyamakan ukuran keberhasilan? Anak-anak di Majene pantas untuk takut ketika dituntut untuk bisa sama dengan anak-anak di Jakarta yang mendapat banyak keuntungan dalam menjalani proses belajar?

Tidakkah kita sadari bahwa pemaksaan yang kita lakukan hanya akan menghasilkan sesuatu yang semu? Proses belajar dan mengajar hanya sekadar mengacu kepada standar kelulusan yang kita inginkan, namun tidak pernah akan mampu memperluas daya nalar anak didik.

Kita harus kembali ke dasar pendidikan. Bahwa bakat setiap anak tidaklah sama. Ada yang berbakat menjadi seniman, ada yang berbakat menjadi atlet, ada yang berbakat menjadi peneliti, ada yang berbakat menjadi pengusaha, ada yang berbakat menjadi politisi atau diplomat.

Bangsa ini membutuhkan semua bakat-bakat itu. Tugas kita adalah mengasah bakat-bakat itu agar muncul menjadi sesuatu yang unggul. Mereka menjadi pribadi-pribadi yang utuh dan mampu mengangkat nama baik bangsa dan negara. Semua bakat itu tidaklah bisa diperlakukan sama untuk bisa berkembang.

Keberhasilan kita untuk melahirkan bangsa yang unggul tidak ditentukan oleh pendidikan tinggi. Justru pendidikan mulai dari tingkat taman kanak-kanak hingga sekolah menengah atas yang lebih menentukan, bangsa seperti apa yang akan kita hasilkan kelak.

Oleh karena itu, kembalikanlah pendidikan menjadi sesuatu yang menyenangkan, bukan sesuatu yang menakutkan. Kita akan lebih banyak memetik manfaatnya apabila pendidikan bisa menghasilkan keberagaman, bukan penyeragaman.
(sumber: metronews.com)

 
 
 
 
Copyright © TARYADI RAHMAT